Reviews

0.0

User Score

0 ratings
Rate This

Descriptions:

Milad Ke-95 Perti, Wapres Sepakat Syeikh Sulaiman Arrasuli Jadi Pahlawan Nasional

Persatuan Tarbiyah Islamiyah atau PERTI genap berusia 95 tahun pada Jumat 5 Mei 2023. Peringatan milad digelar di auditorium Universitas Negeri Padang Sumatera Barat dan dihadiri langsung Wakil Presiden Indonesia KH Maruf Amin.

Informasi yang dihimpun Gubernur Sumatera Barat dan Ketua Umum Perti Muhammad Syafri Hutaruk mengusulkan pendiri PERTI Syekh Sulaiman Arrasuli agar ditetapkan sebagai pahlawan nasional.

Bak gayung bersambut usulan itu pun diamini langsung Wapres Maruf Amin yang menilai jasa Syekh Sulaiman cukup besar bagi bangsa Indonesia.

Menurutnya Syekh Sulaiman Arrasuli Adalah ulama minang yang punya peran dalam mendukung kemajuan bangsa, khususnya di bidang pendidikan, dakwah, dan sosial.

Share This

Leave your comment