Reviews
User Score
Rate This
Descriptions:
Ketua Majelis Pakar DMI , Komjen Pol (Purn) Dr. H. Syafruddin Kambo, M.Si, berkunjung ke Akadami Al-Quran Al-Karim di Sharjah, Uni Emirat Arab. Kunjungan diterima langsung oleh Kepala Akademi Dr. Kholifah Misbah At-Toniji. Dalam pertemuan, keduanya membahas kerjasama pendidikan dan syiar Islam khususnya yang berkaitan dengan Al-Quran Al-Karim.
Kerjasama yang dilakukan bertujuan untuk memperluas khazanah keislaman para kader pesantren dan khotib di masjid-masjid, serta kelembagaan pendidikan Islam pada umumnya. Selain Al-Azhar Kairo, Akademi Al-Quran Sharjah, akan menjadi salah satu tujuan Pendidikan kaderisasi ulama Indonesia.
Syafruddin Kambo, juga menegaskan diperlukan strategi yang matang dan terstruktur untuk menuju Indonesia Emas 2045, guna meningkatkan kapasitas SDM unggul untuk memperkuat Lembaga Pendidikan dan masjid-masjid di Indonesia.