Reviews

0.0

User Score

0 ratings
Rate This

Descriptions:

Puluhan rektor perguruan tinggi pesantren dan kiai pimpinan pondok pesantren, melakukan kegiatan gowes bersepeda bersama, di lingkungan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara.

Rombongan rektor dan pimpinan pondok pesantren ini, merupakan peserta Silaturahmi Nasional Ke-2 dan Workshop Perguruan Tinggi Pesantren, yang diselenggarakan Yayasan Assalam Fil Alamin (ASFA Foundation) dan Universitas Gontor Darussalam, di Discovery Hotel kawasan Ancol.

Peserta bersepeda tampak seragam menggunakan kaos putih bertuliskan ASFA Foundation di bagian punggung. Rombongan menikmati suasana pagi, sambil mengayuh sepedahnya menyusuri jalur pinggir laut Taman Impian Jaya Ancol.

Gowes sehat ini menjadi penanda semakin eratnya sinergitas dan kerjasama yang terbangun diantara para rektor dan pimpinan pondok pesantren, sebagai upaya mempercepat pengembangan sumber daya manusia unggul.

Perguruan tinggi pesantren, merupakan salah satu aset strategis bangsa yang perlu ditingkatkan mutu layanan pendidikannya, dalam mencetak SDM berkualitas untuk menyongsong visi Indonesia Emas 2045.

#TawafTV #DewanMasjidIndonesia #BeritaIslam #TVIslam #BeritaMuslim #Beritaterkini #videoviral #BeritaViral #news

Share This

Leave your comment