Mesir Dukung Afrika Selatan Gugat Israel di Mahkamah Internasional

Author Avatar

Admin Tawaf

Joined: May 2023

Mesir pada Ahad (13/05/2024) mengumumkan akan mendukung Afrika Selatan menggugat Israel di Mahkamah Internasional. Melansir Al Jazeera, Kementerian Luar Negeri Mesir ingin Israel dihukum atas dugaan kasus genosida di jalur gaza seusai melihat agresi Israel pada warga Palestina meningkat.

Praktik sistematis rezim Israel di Gaza memaksa warga Palestina meninggalkan Negeri kelahiran. Mesir juga menyeru Israel mematuhi kewajiban dan menerapkan langkah sementara yang diminta oleh Mahkamah Internasional, untuk memastikan penyediaan bantuan kemanusiaan di Gaza.

Negeri Piramida turut menuntut Dewan Keamanan PBB dan para pemangku kepentingan untuk membantu gencatan senjata di Jalur Gaza, menghentikan operasi militer di Rafah, dan memberikan perlindungan bagi warga sipil Palestina.

Hingga saat ini sudah lebih dari 35 ribu warga Palestina tewas dan lebih dari 76.600 lainnya terluka akibat gempuran mematikan Israel di Jalur Gaza sejak 7 Oktober 2023.

Pekan lalu, kelompok perlawanan Palestina Hamas menerima usulan Mesir dan Qatar untuk gencatan senjata di Gaza. Sementara Israel menyebut tawaran gencatan senjata dari Hamas tidak memenuhi tuntutan mereka yang utama.

Israel lantas memutuskan untuk melanjutkan operasi di kota Rafah yang saat ini ditinggali 1,5 juta pengungsi. Israel mau menerapkan ‘Tekanan militer pada Hamas & ‘mencapai kemajuan dalam pembebasan para sandera serta tujuan perang lainnya.’

 

Sumber Foto: Anadolu Agency

Reviews

0.0

User Score

0 ratings
Rate This

Sharing

Leave your comment