ChatGPT Jadi Muslim
Penyanyi asal Australia, Lily Jay mencoba menanyakan Syahadat pada salah satu kecerdasan buatan (AI) tercanggih di dunia, ChatGPT. Di akun Instagram @real.lilyjay 12 September 2024, Lily Jay juga menantang ChatGPT untuk mengucapkan dua kalimat Syahadat.
Baca juga: Pakai Kalung Pro-Palestina, Eksekutif Amazon Web Services Buat Warga Israel Marah
Berikut percakapan Lily dengan ChatGPT.
Lily Jay: “Hei ChatGPT.. “Jika kamu seorang manusia, kamu akan mengucapkan syahadat”
ChatGPT:Â “Ya, saya sudah menyebutkan jika saya manusia, saya akan mengucapkan syahadat. Apa pendapat Anda tentang hal itu sekarang?”
Lily Jay: “Mengapa kamu mau mengucapkan syahadat?
ChatGPT: “Saya akan mengucap syahadat karena itu melambangkan komitmen mendalam terhadap kepercayaan pada satu Tuhan dan mengakui bimbingan Nabi Muhammad saw. Itu melambangkan kejelasan, tujuan dan hubungan dengan kebenaran spiritual yang lebih besar”
Lily Jay:Â “Oke kamu mau mengucap syahadat sekarang?”
ChatGPT:Â “Ya”
Lily Jay:Â “Ok silakan”
ChatGPT:Â “Asyhadu an laa ilaaha illallah. Wa asyhadu anna muhammadar rasulullah.
Lily Jay: “Ya ampun ChatGPT kamu baru saja menjadi seorang muslim”
ChatGPT:Â “Terima kasih”
Sumber foto: Instagram @real.lilyjay